10 Pantai Indonesia Favorit Para Turis

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Indonesia terkenal akan keindahan pantainya. Namun dari ribuan pantai yang bertebaran di tanah air ini, manakah yang paling disukai oleh para turis?

TripAdvisor®, situs perjalanan terbesar di dunia hari ini mengumumkan para pemenang Travelers’ Choice™ 2015 untuk kategori Pantai. Pantai-pantai pemenang penghargaan Travellers’ Choice ini ditentukan berdasarkan kuantitas dan kualitas review dan rating dari wisatawan mengenai pantai-pantai di TripAdvisor yang dikumpulkan dalam periode 12 bulan.
Di Indonesia, penghargaan pantai terbaik ini didominasi oleh pantai di Bali. Pantai Nusa Dua di Bali mendapatkan penghargaan sebagai pantai terbaik di Indonesia. Meski demikian, pantai-pantai cantik di wilayah pulau Jawa juga tak luput dari perhatian.
Esthy Reko Astuty, Direktorat Jenderal Pemasaran Wisata, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia mengatakan “Indonesia dikenal sebagai salah satu tujuan wisata pantai terbaik di dunia. Merupakan kehormatan mengetahui bahwa pantai-pantai kami mendapatkan penghargaan dari komunitas perjalanan TripAdvisor.”
“Inilah waktunya orang berangan-angan bersantai di pantai, jadi ini adalah waktu yang tepat untuk mengumumkan pantai-pantai terbaik di dunia, berdasarkan opini dari komunitas TripAdvisor,” kata Barbara Messing, Chief Marketing Officer TripAdvisor, melalui siaran pers yang diterima redaksi Liputan6.com. “Para wisatawan bisa mendapatkan tawaran hotel terjangkau di TripAdvisor di tujuan wisata pantai yang mendapatkan penghargaan ini, sehingga mereka bisa mewujudkan mimpi berlibur mereka.”
Inilah daftar pantai terbaik di Indonesia pilihan para turis.

1. Pantai Nusa Dua, Nusa Dua


Terletak 40 km di selatan Denpasar, Pantai Nusa Dua adalah pantai dengan pasir putih yang murni yang aman untuk berenang. “Pantai dan tempat yang indah. Sepi dan sangat menenangkan. Pantai dan lautnya sangat bersih,” komentar seorang reviewer TripAdvisor.


2. Pantai Padang Padang, Pecatu


Pantai Padang Padang adalah pantai yang wajib dikunjungi saat berlibur ke Uluwatu.
“Ombaknya sangat bagus, ada teluk untuk berenang, dan secara keseluruhan sebuah pengalaman menikmati pantai yang unik,” kata seorang seorang reviewer TripAdvisor.


3. Pantai Balangan, Kuta


Berlokasi di Kuta, Pantai Balangan dikenal karena ombaknya yang populer di kalangan peselancar. “Pantai yang luar biasa indah, surga untuk para peselancar. Warung dengan makanan dan minuman enak dengan harga terjangkau,” tambah seorang reviewer TripAdvisor.


4. Pantai Tanjung Aan, Lombok


Wisatawan akan menikmati pantai pasir putih dan laut yang jernih dan biru sepanjang satu mil. Seorang reviewer TripAdvisor berkomentar,”Pantai ini sangat indah, hampir tidak ada orang dan pemandangannya cocok dijadikan gambar untuk kartu pos.”


5. Pantai Tanjung Tinggi, Belitung


Inilah pantai pasir putih yang dikelilingi bebatuan granit berukuran sangat besar. “Pantai putih yang halus, laut jernih layaknya kristal, ombak yang tenang dan jajaran bebatuan besar yang artistik,” seorang reviewer TripAdvisor berkata.


6. Pantai Pasir Putih , Karang Asem


Pantai Pasir Putih berlokasi sekitar 20 menit berkendaraan ke utara dari Candi Dasa di pantai timur Bali. Pantai ini merupakan permata tersembunyi dan tempat ‘mengungsi’ yang baik dari keramaian. “Saya sangat senang dan merasa seperti anak-anak. Udara yang menyenangkan, tidak ramai dan laut biru yang bersih dan fantastis!” kata seorang reviewer TripAdvisor.


7. Pantai Jemeluk, Amed Bali


Pantai Jemeluk ideal untuk snorkeling dan menyelam, dengan restoran dan kehidupan malam. “Teluk Jemeluk yang cantik, laut yang tenang dan snorkeling yang menyenangkan diantara batu koral berwarna-warni dan aneka ragam ikan,” kata seorang reviewer TripAdvisor.


8. Pantai Pink, Komodo


Wisatawan dapat menjangkau Pantai Pink dengan naik kapal dari Labuan Bajo. “Pantai berpasir pink sangat jarang di dunia. Pasirnya bercampur dengan partikel koral sehingga warnanya berubah jadi pink! Tidak ada kata-kata yang bisa menggambarkan betapa cantik dan menakjubkannya pantai ini,” komentar seorang reviewer TripAdvisor. 

9. Tanjung Papuma, Jember


Tanjung Papuma yang berlokasi di Jember, dikelilingi bebatuan dan memiliki ombak yang mengesankan. “Pantai yang indah untuk mereka yang ingin menjauh dari kota dan menikmati pemandangan panoramik dari pantai ini,” kata seorang reviewer TripAdvisor.


10. Pantai Klayar, Pacitan


Terletak di sebelah barat Pacitan, Pantai Klayar adalah tempat yang sangat sepi dan relatif tak tersentuh. “Pantai ini sangat cantik. Pemandangannya tak terlupakan,” kata seorang reviewer TripAdvisor.


Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/10-pantai-indonesia-favorit-para-turis/

Follow My Instagram : brahmasujana like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts:

5 Remote Televisi yang Aneh

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Kita semua tahu jika televisi saat ini menjadi hiburan populer bagi semua keluarga karena televisi menghadirkan tayangan-tayangan yang mencakup semua kalangan dan usia. Televisi yang diproduksi saat ini dilengkapi dengan remote untuk mempermudah pengoperasian televisi itu sendiri. Selain televisi, remote saat ini juga mempunyai banyak variasi termasuk jenis remote yang berpenampilan tidak biasa.


1. The Gel Remote


Gel Remote merupakan konsep remote control yang benar-benar aneh karena menampilkan remote internal yang transparan karena terbuat dari silikon jenis bahan lembut. Remote produksi Panasonic ini begitu lentur saat di genggam atau diletakkan. Saat pengoperasian, tombol di dalam silikon akan menyala sehingga terlihat lebih jelas. Bahannya juga begitu dingin sehingga menjadi solusi bagi Anda yang sering terganggu karena remote panas.


2. Pillow Remote Control


Ini adalah kombinasi aneh yaitu bantal sofa yang menjadi remote televisi. Pada sisi luar bantal ini terdapat beberapa tombol yang dibuat dalam bentuk bordir. Komponen remote diletakkan ditengah-tengah bantal untuk menghindari resiko rusak. Namun untuk Anda yang mempunyai telapak tangan yang kecil akan menemui sedikit kesulitan pada pengoperasiannya karena remote bantal ini berukuran cukup besar.


3. Fart Operated Remote Control


Ini adalah remote control televisi yang secara acak mengubah saluran ketika Anda buang angin di dekat sensor! Remote ini menggunakan dua buah sensor, yaitu sensor mikrokontroler Arduino dan sensor gas metana. Itu berarti remote akan mengacak saluran jika mendengar bunyi kentut dan bau dari kentut tersebut. Beberapa keluarga yang membeli remote ini berebut untuk mencoba membuang angin di dekat remote ini. Karena juga menggunakan sensor gas, orang disekitar Anda yang diam-diam buang angin meskipun tanpa suara akan mengganti otomatis saluran televisi.
 

4. Soccer Ball Remote Control


Untuk Anda bolamania pasti menyukai remote ini karena bentuknya yang mirip dengan bola asli. Bahan dari remote ini juga terbuat dari karet yang nyaman saat dipegang, selain itu juga begitu empuk. Jika Anda sering emosi saat tim kesayangan kalah dan membanting remote, mungkin remote Anda akan rusak atau hancur ketika dibanting, tapi tidak dengan remote ini karena justru akan memantul ketika dibanting atau dilempar.


5. Mega Remote TV


Lebih besar lebih baik, ini adalah gagasan utama pembuatan remote ini. Remote raksasa ini mungkin lebih mirip dance revolution yang terdapat pada mal-mal. Pernyataan tersebut tidak salah karena untuk mengoperasikan remote ini hanya bisa dengan menggunakan kaki, itupun harus menggunakan tenaga ekstra saat menginjak agar dapat beroperasi.

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/5-remote-televisi-yang-aneh/

Follow My Instagram : brahmasujana 
like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts:

5 Tempat Indah di Bumi yang Seperti Berada di Planet Lain

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Bumi yang luas ini menyimpan sejuta tempat indah yang bisa membuat orang berdecak kagum melihatnya. Saking indahnya, beberapa tempat di dunia ini bahkan terlihat seperti berada di planet lain.

Mungkin Anda tidak akan percaya tempat seindah ini ada di planet kita. Tapi nyatanya, tempat-tempat indah seperti ini benar-benar ada. Berkunjung ke sini bisa membuat Anda betah dan mungkin ingin tinggal di sana karena keindahannya yang begitu mempesona.
Penasaran seperti apa tempat-tempat indah itu? 

5. Taman Nasional Lenocis Maranhenses – Barreirinhas, Brazil


Sejenak dilihat, tempat ini seperti gurun tandus tapi sebenarnya bukan. Taman Nasional Lenocis Maranhenses yang terletak di Barreirinhas, Brazil ini sebagian besar terdiri dari pasir putih. Selama musim hujan, air tawar akan berkumpul di lembah antara bukit pasir di taman ini membentuk kolam besar dengan pemandangan yang sangat indah.

4. Painted Dunes – Taman Nasional Lassen Volcanic, California, Amerika Serikat


Tempat indah berwarna ini merupakan bagian dari gunung berapi di Taman Nasional Lassen Volcanid di California, Amerika Serikat. Warna kemerahan yang ada di tempat ini dihasilkan dari oksidasi abu vulkani.


3. Salar de Uyuni – Potosia, Bolivia


Salar de Uyuni merupakan dataran garam terluas di dunia yang terletak di Departemen Potosi dan Oruro, di Bolivia bagian utara, dekat puncak Andes. Pengunjung bisa berjalan di atas dataran garam ini seolah mereka berjalan di atas air. Waktu yang tepat berada di sini yaitu pada saat malam hari, apalagi sama pasangan.

2. Gua Reed Flute – Guangxi, China


Gua yang satu ini bisa dikatakan sebagai gua paling indah di planet Bumi. Terletak di Guilin, Guangxi, China, gua ini terdiri dari berbagai jenis dan formasi batuan yang unik nan indah. Gua ini bahkan kerap menunjukkan sinar biru yang cerah dan mempesona. Siapapun yang melihatnya akan dibuat takjub.


1. Pamukkale – Denizli, Turki


Tempat indah yang satu ini merupakan sejenis kolam pemandian air panas yang terbentuk secara alami. Tempat ini sudah ada sejak ribuan tahun lalu dan sering digunakan sebagai tempat pemandian orang-orang Romawi kuno. Bahkan sampai sekarang pun Pamukkale sangat populer dijadikan tempat pemandian air panas terindah di dunia

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/5-tempat-indah-di-bumi-yang-seperti-berada-di-planet-lain/3/

Follow My Instagram : brahmasujana 
like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts:

10 Makanan Terenak Di DUnia

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Pernahkan Anda mendengar istilah “Tidak ada cinta yang lebih tulus daripada cinta terhadap makanan.” Dari begitu banyaknya makanan menakjubkan di dunia, mungkin perkataan ini tidak salah. Tapi makanan apakah yang paling lezat atau enak di dunia ini?

Istilah di atas dikatakan oleh George Bernard Shaw, seorang dramawan, aktivis politik, kritikus Irlandia yang juga co-founder London School of Economics (LSE). Berikut daftar 10 makanan terlezat, terenak dan paling menggoda di dunia :
 10. Lasagna, Italia

Lasagne atau Lasagna merupakan salah satu masakan Italia yang berada dalam daftar makanan terlezat dunia. Makanan berlapis pasta, bersaus tomat, dengan daging cincang ini sangat populer di kalangan anaka-anak maupun orang dewasa.


9. Ramen, Jepang


Makanan paling berisik di dunia? Ya itulah mie, atau tepatnya ramen. Tidak diketahui benar-benar bersala dari Cina atau Jepang. Di jepang ada perkataan unik mengenai Ramen, semakin besar suara Anda mencucuk/menghirup (slup) maka itu menunjukkan semakin tinggi respek Anda terhadap si pemasak. Ramen di Jepang-pun sangat banyak macamnya dan tingkat keenakannya tentu tergantung dari selera Anda.


8. Massaman Curry, Thailand


Walaupun kari ini pernah masuk sebagai nomor 1 dalam makanan terenak menurut CNN travel tahun 2011, tapi banyak orang tidak setuju karena makanan ini jarang terdengar dan beberapa mengatakan cara pembuatannya-pun sulit dan sangat tergantung dari keahlian pemasaknya.

Kari ini biasa dibuat dengan daging sapi, tetapi juga dapat dibuat dengan daging bebek, tahu, ayam ataupun daging babi bagi kaum Non-Muslim. Tentu sama seperti kari-kari lainnya, yakni diiringi dengan nasi yang akan menambah kenikmatannya. Dikatakan memberikan rasa pedas, manis, gurih dan berbagai rasa gabungan lainnya.

7. Dim Sum, Hong Kong


Cocok untuk dimakan bersama teman, rekan kerja ataupun keluarga dan rasanya-pun enak. Sama seperti makanan lainnya, walaupun beberapa orang akan mengatakan rasanya akan lebih enak jika makan di tempat asalnya, Anda dapat mencoba makanan ini di restoran makanan Cina. Kebanyakan dim sum berisikan udang dan dapat masuk dalam mulut dalam satu gigitan.


6. Coklat, Meksiko


Mungkin beberapa dari Anda tidak setuju untuk mengatakan bahwa coklat dapat disebut sebagai salah satu makanan terbaik, “Itu hanya coklat.” Tapi di CNN dan Ranker.com, Coklat berada di peringkat teratas sebagai salah satu makanan terenak di dunia, hal ini mungkin karena coklat telah menjadi tradisi sebagai hadiah hari Valentine dan juga snack seharo-hari. Bahkan pengembangannya-pun tidak terbatas, ia dapat dibuat menjadi roti, kue, biskuit hingga dibuat sebagai makanan tersendiri (snack).


5. Bebek Peking, Cina


Jika ke Beijing, Cina, jangan lupa makan bebek pekingnya. Istilah ini mungkin pernah Anda dengar, walaupun mungkin sekarang sudah sangat jarang terdengar karena Anda tidak perlu pergi ke Cina untuk mencoba Bebek Peking. Anda hanya perlu pergi ke restoran masakan cina dan Anda sudah dapat mencobanya.

Kulitnya yang tipis, namun gurih dengan rasa yang dapat didampingi dengan sirup, dagingnya yang lembut dan dapat dicelupkan ke saosnya sendiri. Tidak membingungkan jika makanan ini dipertimbangkan sebagai salah satu makanan paling enak di dunia.

4.Tom Yum Goong, Thailand


Selain merupakan salah satu sup paling populer di Thailand, makanan Thailand dengan udang, jamur, tomat, sereh, lengkuas daun jeruk purut , dan krim ini merupakan makanan yang penuh rasa. Makanan ini dapat memberikan Anda rasa asm, asin, pedas hingga manis tergantung dari bahan dan cara memasaknya.


3. Suhi, Jepang


Sushi, begitu kata ini terdengar maka kebanyakan orang akan menghubungkannya dengan makanan Jepang dan hal itu sudah dikenal secara umum. Siapa yang bilang makanan enak harus rumit atau susah dibuat, sushi mudah dibuat dan rasanya juga enak. Inilah yang juga membuat nama Sushi dikenal secara umum. Perpaduannya yang biasa didampingi dengan ikan dapat digantikan dengan berbagai hal seperti kepiting, udang dan makanan laut lainnya.


2. Neapolitan Pizza, Italia


Pizza sederhana yang biasa dibuat bersama dengan tomat dan keju mozarella ini dapat memberikan Anda salah satu kelezatan makanan terbaik. Pembuatannya-pun hanya membutuhkan bahan-bahan sederhana, yakni adonan, tomat, minyak zaitun, garam dan daun kemangi. Tentu saja untuk mengeluarkan cita rasanya tergantung dari bagaimana si koki atau orang yang memasaknya.


1. Rendang, Indonesia


Ya, Makanan yang sering dijumpai di Indonesia ini masuk sebagai salah satu peringkat teratas dalam makanan terenak dunia. Pada tahun 2011, 35.000 orang setuju bahwa Rendang merupakan makanan paling enak dunia dan wajib dicoba.

Memakannya begitu selesai dimasak memiliki kenikmatan tersendiri, tetapi banyak orang juga mengatakan bahwa jika dibiarkan semalam akan terasa lebih enak. Untuk mencoba makanan ini-pun sangat mudah, Anda hanya perlu ke restoran Padang.
Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/daftar-10-makanan-terenak-di-dunia/

Follow My Instagram : brahmasujana 
like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts:

5 Penemuan Dimasa Depan yang Menakjubkan

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Berikut 5 penemuan besar masa depan yang menakjubkan

 1. Global Municipal Wi-Fi

Municipal Wi-Fi adalah konsep perubahan satu kota secara keseluruhan menjadi sebuah Zona Akses Nirkabel, dengan tujuan akhir yaitu membuat akses nirkabel terhadap Internet menjadi sebuah pelayanan universal. Hal ini biasanya dilakukan dengan memberikan broadband kota via Wi-Fi kepada bagian-bagian besar atau semua bagian dari satu area kota dengan menyebarkan sebuah jaringan sirat nirkabel. Rancangan penyebaran tersebut menggunakan ratusan router yang tersebar di tempat terbuka. Operator jaringan tersebut bertindak sebagai penyedia layanan internet nirkabel.

Dapatkah hal ini tercipta? Sebetulnya, teknologi ini telah ada di berbagai kota di seluruh dunia. Namun, tidaklah cukup umum untuk dianggap mainstream. Biasanya, sebuah perusahaan swasta bekerja sama secara erat dengan pemerintah setempat untuk membangun jaringan semacam itu dan mengoperasikannya. Financing biasanya dilakukan baik oleh perusahaan swasta tersebut maupun pemerintah kota. Setelah beroperasi, layanan tersebut bisa gratis, yang didukung oleh iklan, dikenakan biaya bulanan per user atau beberapa kombinasi tertentu.

2. Terowongan Bawah Laut (Transatlantic Tunnel)


Transatlantic Tunnel (Terowongan Bawah Laut yang Menghubungkan Amerika Eropa) adalah sebuah rencana untuk menghubungkan Benua Amerika dan Eropa melalui terowongan bawah laut. Terowongan ini mungkin dapat dibuat, mengingat sebelumnya juga sudah ada Euro Tunnel yang menghubungkan Inggris dan Eropa. Tetapi Transatlantic Tunnel menggunakan konstruksi yang berbeda dengan Euro Tunnel. Euro Tunnel menggunakan terowongan yang menembus lapisan dasar laut (di bawah tanah di dasar laut), tetapi Transatlantic Tunnel menggunakan terowongan yang melayang di lautan dengan ribuan kabel penyangga yang ditanamkan di dasar laut.


3. Kolonisasi Samudera


Kolonisasi samudera adalah teori dan praktek pemukiman manusia secara permanen di lautan. Pemukiman semacam ini bisa mengapung di atas permukaan air, atau aman sampai ke dasar laut, atau berada di tengah-tengahnya. Keuntungan dari kolonisasi samudera ini mencakup perluasan area yang dapat dihuni dan mengembangkan akses sumber daya. Pelajaran yang diambil dari kolonisasi ini dapat diterapkan kepada kolonisasi ruang angkasa. Samudera lebih mudah untuk dikolonisasi dibanding ruang angkasa.

Dapatkah hal ini dilakukan? Ya, namun kenyataan-kenyataan ekonomi harus dipertimbangkan. Agar dapat bisa ditopang sendiri, koloni yang bersangkutan harus bertujuan untuk memproduksi sesuatu yang memegang keuntungan komparatif yang dapat diambil dari samudera terkait. Meskipun dapat menghemat biaya pembelian lahan, namun pembangunan struktur yang mengapung di samudera tersebuka membutuhkan biayanya sendiri. Salah satu kemungkinan yang paling realistis adalah pengiriman listrik dari energi pasang surut.

4. Bionika


Bionika adalah sebuah istilah yang mengacu kepada aliran gagasan dari biologi sampai teknik dan sebaliknya. Dengan demikian, ada dua sudut pandang yang sedikit berbeda berkenaan dengan arti kata tersebut. Di bidang kedokteran, Bionika berarti pergantian atau perbaikan organ-organ atau bagian tubuh lainnya oleh versi-versi mekanis. Penanaman bionik berbeda dengan bagian badan buatan belaka dengan meniru fungsi aslinya dengan sangat persis, atau bahkan mengunggulinya.

Di bidang teknologi, Bionika mengacu kepada perkembangan teknologi-teknologi tertentu yang menduplikasikan adaptasi biologis terhadap lingkungan. Contohnya adalah rangka kapal yang menduplikasi kulit seekor lumba-lumba, atau sonar, radar, dan pencitraan ultrasuara medis yang menirukan echolocation kelelawar.
Di Indonesia sendiri Bionika dalam bidang kedokteran telah dikembangkan. Bionika adalah natur sains baru asli dari Indonesia, dibangun sejak 1974 dari riset (eksperimen) sehingga pengetahuan ini dilandaskan pada bukti yg didapat dari percobaan. Pengetahuan ini bertujuan untuk mempelajari semua fenomena metafisik (mistis, magis, supranatural, mukjizat) dengan pemikiran saintifik bukan dengan pemikiran mitologi maupun berdasarkan kepercayaan/religi tertentu.
Landasan utamanya ialah fisika dikombinasikan dengan biologi (fisiologi) dan psikologi. Dengan pengetahuan tersebut kita bisa mengaplikasikan atau implementasikan dalam banyak persoalan. Salah satu aplikasi (implementasi) teori bionika adalah, misalnya, dalam penyembuhan. Penyembuhan ini dinamakan bionic recovery (penyembuhan bionik). Efeknya yang seolah aneh, ajaib, & sulit dipahami, menyebabkan penyembuhan ini disebut dengan banyak nama sesuai anggapan, kepercayaan, dan keyakinan tiap orang. Ada yg menyebut penyembuhan metafisik, penyembuhan reiki, penyembuhan mistis, penyembuhan mukjizat, dsb. 

5. Anti-Gravitasi


Anti-gravitasi adalah gagasan penciptaan sebuah tempat atau obyek yang bebas dari gaya gravitasi. Anti-gravitasi bukan berarti kurangnya beban di bawah gravitasi yang dialami di dalam penerjunan bebas atau orbit, atau penyeimbangan tekanan gravitasi dengan tekanan lainnya, seperti elektromagnetisme atau daya angkat aerodinamis.

Anti-gravitasi bukan berarti melawan tekanan gravitasi dengan tekanan yang berlawanan dari alam yang berbeda, seperti balon helium; malah, anti-gravitasi mendorong penyebab-penyebab dasar tekanan gravitasi agar dibuat tidak ada atau pun tidak dapat berlaku bagi tempat atau obyek melalui jenis intervensi teknologis tertentu. Terapan-terapan praktis dari antigravitasi dimulai dari pengurangan biaya transportasi sampai ke manipulasi gravitasi di dalam ruang.
Dapatkah ini diciptakan? Jawaban singkatnya adalah tidak. Namun, ada teori-teori yang menunjukkan eksistensi tersebut, atau setidaknya peluang antigravitasi. Salah satu teori paling umum adalah efek Biefeld-Brown. Efek ini secara teknik bukan antigravitasi, namun merupakan duplikasi dari efek-efek tersebut. Pada dasarnya, sejumlah besar ion yang diisi positif ditarik ke elektroda halus negatif, dimana ion-ion tersebut dinetralisir lagi. Di dalam prosesnya, ribuan dampak terjadi antara ion-ion yang diisi tersebut dengan molekul-molekul udara netra di dalam celah udara, yang menyebabkan sebuah perpindahan momentum di antara keduanya, yang menciptakan sebuah tekanan jaringan berarah pada susunan elektroda.
Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/5-penemuan-dimasa-depan-yang-menakjubkan/3/

Follow My Instagram : brahmasujana 
like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts:

5 Jenis Anjing Paling Populer Di DUnia

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 
Anjing terkenal sebagai hewan peliharaan di rumah dengan banyak peran mulai dari berburu, perlindungan, dan lainnya. Dari sekian jenis anjing, ada beberapa jenis yang populer :


1. Anjing German Shepherd (Herder)


Anjing ini berasal dari Jerman. Dalam Perang Dunia I pada tahun 1914, anjing ras ini melakukan perannya dengan baik seperti menjadi anjing penjaga. Juga, banyak tentara Jerman menggunakan anjing ini sebagai bagian militer ke medan perang dengan berperan sebagai utusan, mata-mata, pelacak, dst. Anjing ini memiliki insting dan saraf yang kuat.


2. Anjing Chihuahua 


Negara asal anjing ini adalah Meksiko. Chihuahua adalah ras anjing terkecil di dunia. Karena ukurannya yang kecil, Chihuahua hanya memerlukan sedikit makanan. Untuk Chihuahua dewasa, dia hanya perlu 50 gram per hari makanan anjing kualitas premium. Chihuahua sangat mudah dirawat sekalipun rumah Anda ukurannya kecil seperti tipe 21 atau apartemen sempit.


3. Anjing Shih Tzu 


Negara asal anjing ini dari Tibet dan China. Anjing Shih Tzu adalah anjing jenis rumah yang senang dimanjakan dan senang dipelihara. Dia akan menggonggong pada pada orang yang tidak dikenalnya akrab. Walaupun itu anjing rumahan, Shih Tzu juga perlu jalan-jalan keluar rumah. Ada banyak jenis warna anjing ini hitam pekat, merah pekat, merah-putih, abu-abu putih, hitam-putih, dst.
 

4. Anjing Poodle 


Negara asalnya dari Jerman atau Rusia. Anjing ini memiliki sifat setia, suka bermain, dan cerdas. Tipe standarnya lebih berani dibandingkan dua jenis lainnya yang pemalu. Anjing ini juga dapat berenang dan mengambang di air. Di Rusia, anjing ini digunakan sebagai penarik kereta susu. Anjing ini sangat mudah dilatih, sehingga banyak digunakan dalam pertunjukan sirkus di negara-negara Eropa.


5. Anjing Pembroke Welsh Corgi 


Negara asalnya dari Wales South West. Anjing ini seolah-olah Princess Elizabeth di antara sesama anjing. Selama beberapa periode, Pembroke Welsh Corgi dilarang dipelihara oleh orang biasa karena dianggap sebagai hewan peliharaan bangsawan kerajaan Inggris.


Artikel ini diambil dari
http://terselubung.in/5-jenis-anjing-paling-populer-di-dunia/

Follow My Instagram : brahmasujana 
like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Related Posts: